√ Paket Sedang Dalam Perjalanan ke Lokasi Anda Shopee, Berapa Lama?

Paket Sedang Dalam Perjalanan ke Lokasi Anda Shopee – Jika kita melakukan pembelian barang secara online di Shopee, jelas barang tersebut akan dikirim dengan menggunakan jasa pengiriman barang yang kita pilih. Shopee sendiri memiliki cukup banyak ekspedisi yang bisa kita manfaatkan.

Beberapa diantaranya seperti JNE, SiCepat, Anteraja, Shopee Express, dan lain sebagainya. Semuanya dapat kalian pilih sesuai dengan lokasi dan pengalaman saat menggunakannya. Dari semua layanan pengiriman tersebut, setidaknya kita akan dapat dengan mudah melakukan pelacakan resi.

Jadi kita bisa tahu kapan dan dimana barang yang kita beli sedang berada dimana dan sudah masuk ke tahap atau ke proses apa. Untuk cara cek resi Shopee sendiri bisa dibilang mudah. Namun semua itu perlu pemahaman karena di dalam history pengiriman biasanya terdapat beberapa istilah-istilah.

Seperti contohnya paket menunggu jadwal keberangkatan transportasi, parcel sedang menuju ke staging atau lain sebagainya. Dari banyaknya istilah istilah tersebut, nyatanya masih banyak orang bertanya tentang berapa lama paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda Shopee dan apa arti istilah tersebut.

Paket Sedang Dalam Perjalanan ke Lokasi Anda Shopee

Dari kata-kata saja sebenarnya sudah bisa kita tebak dan ketahui bahwa sebenarnya proses ini merupakan salah satu proses finishing / tahap terakhir pengantaran paket pembelian di Shopee oleh kurir pengiriman ke alamat rumah. Namun untuk lebih jelasnya mari simak pembahasan lengkap dibawah ini.

Arti Paket Sedang Dalam Perjalanan ke Lokasi Anda Shopee

Arti paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda Shopee sendiri sebenarnya merupakan istilah yang digunakan khusus oleh Shopee pada semua status pengiriman barang belanjaan di semua jasa ekspedisi. Jadi ketika kalian melihat status tersebut di resi Shopee.

Mungkin jika kalian melakukan tracking resi di situs resmi jasa pengiriman yang digunakan seperti J&T, SiCepat atau Anteraja. Kalimat atau istilah tersebut mungkin tidak akan muncul. Mengingat setiap perusahaan jasa ekspedisi mungkin akan punya istilah tersendiri untuk maksud dari status tersebut.

Lantas apa sih arti paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda Shopee?

Seperti sudah infojek.com singgung sebelumnya, arti utama dari istilah ini sebenarnya yaitu kurir dari jasa pengiriman yang digunakan seperti SiCepat, Anteraja, JNE maupun J&T sedang melakukan pengiriman barang dari gudang/kantor cabang terdekat dari alamat tujuan ke lokasi (rumah/kantor).

Sederhananya, dengan kata lain paket ini akan segera sampai ke alamat rumah apabila kalian melihat status tersebut muncul pada bagian tracking / cek resi di aplikasi Shopee.

Istilah Lain Status Paket Dalam Perjalanan ke Lokasi

Istilah Lain Status Paket Dalam Perjalanan ke Lokasi

Hampir setiap perusahaan ekspedisi di Indonesia memiliki istilah-istilah tersendiri yang tentu punya arti masing-masing dalam hal pengiriman barang. Namun dalam lingkup sederhananya, semua istilah yang ada mungkin punya maksud dan arti yang sama.

Hanya saja penyebutannya saja yang berbeda. Hal ini juga termasuk ketika kalian melihat isitlah paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda Shopee. Namun seperti kami katakan di atas, mungkin kalian tidak akan melihat status tersebut ketika langsung melakukan tracking di website resmi dari jasa pengiriman yang digunakan.

Oleh karena itu, agar kalian tidak bingung kenapa status pengiriman di aplikasi Shopee dan di aplikasi / situs resmi ekspedisi tersebut berbeda. Berikut ini adalah persamaan / istilah lain dari paket sedang dalam perjalanan ke lokasi dari beberapa jasa ekspedisi yang ada di Shopee.

  • SiCepat: Paket dibawa SIGESIT
  • JNE: With Delivery Courier
  • Anteraja: SATRIA sudah ditugaskan & parcel akan segera diantar ke penerima
  • J&T: On delivery by / sedang dikirim oleh

Dari penjelasan di atas, bisa kita contohkan ketika kalian melakukan pembelian barang online di Shopee dan memilih menggunakan ekspedisi SiCepat maka status paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda akan terlihat / tertulis Paket dibawa SIGESIT jika kalian melakukan cek resi langsung di situs SiCepat, begitu juga dengan jasa ekspedisi lainnya.

Berapa Lama Paket Sedang Dalam Perjalanan ke Lokasi Anda Sampai?

Nah bicara tentang paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda Shopee, setidaknya setelah mengetahui arti / maksud dari istilah tersebut. Mungkin ada dari kalian yang bertanya berapa lama paket sampai ke rumah / ke alamat?.

Sebagai informasi saja, ketika di dalam status resi sudah terlihat paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda, seharusnya paket akan sampai di hari itu juga. Bahkan dari pengalaman pribadi, ketika melihat status tersebut muncul.

Dalam kurun waktu kurang dari 6 jam paket sudah sampai ke alamat rumah. Namun tidak menuntup kemungkinan juga akan terjadi keterlambatan karena mungkin kurir membawa paket banyak atau mungkin kurir bertugas sedang libur dan harus menunggu kurir lainnya.

Paket Sedang Dalam Perjalanan Tapi Tidak Sampai

Meski begitu, tidak sedikit pula para pengguna yang mengeluhkan ketika mereka sudah melihat paket sedang dalam perjalanan menuju ke lokasi Anda Shopee. Namun sampai malam hari pun paket tidak sampai, nah apa sebenarnya penyebabnya?.

  • Biasanya terjadi karena adanya tumpukan paket yang banyak dari pihak jasa pengiriman yang digunakan.
  • Kurir sedang mengantar barang cukup banyak di hari itu.
  • Kondisi cuaca tidak memungkinkan untuk melakukan pengiriman.
  • Atau karena kurir sedang libur dan tidak ada penggantinya.

Jika hal ini terjadi pada kalian, setidaknya kalian tidak perlu merasa cemas. Karena keesokan harinya biasanya akan langsung di kirim ke alamat rumah sampai dengan barang di terima. Namun jika memang kalian merasa khawatir dengan paket kiriman tersebut.

Sebaiknya segera hubungi call center dari pihak jasa pengiriman yang digunakan atau jika kalian menggunakan SiCepat bisa langsung menghubungi kurir SiCepat tersebut dan menanyakan paket kalian namun pastikan nomor resi sudah disiapkan.

Akhir Kata

Seperti itulah kiranya penjelasan tentang arti paket sedang dalam perjalanan ke lokasi Anda Shopee yang kali ini dapat infojek.com rangkum dan sampaikan. Semoga dengan adanya penjelasan di atas, setidaknya kini kalian sudah bisa memahami berapa lama paket sampai dan kenapa paket tidak sampai di hari itu.