12 Cara Menjadi Member VIP J&T 2024, Syarat & Keuntungan

Cara Menjadi Member VIP J&T – Menjadi salah satu jasa pengiriman dengan jumlah pengguna cukup banyak, J&T memang seringkali memberikan hal-hal baru dan inovatif yang membuat pengalaman dalam menggunakan jasa kirim paket dan barang terasa semakin mudah dan menyenangkan.

Setelah beberapa waktu lalu J&T telah meresmikan layanan Request Pickup. Ternyata J&T juga punya sebuah layanan premium atau VIP untuk membuat para anggotanya mendapatkan berbagai macam keuntungan. Nah layanan yang kami maksud tersebut merupakan sebuah program VIP J&T.

Dimana dengan bergabung menjadi member VIP J&T, baik seller maupun konsumen akan dapat memperoleh begitu banyak keuntungan. Termasuk salah satunya kemudahan dan kecepatan layanan karena akan di prioritaskan. Bahkan yang lebih menariknya lagi bagi para seller layanan pickup akan jauh lebih cepat.

Tidak hanya sampai disitu, sebagaimana kita semua ketahui. Bahwa J&T sendiri juga sudah menjadi partner resmi beberapa perusahaan online shop ternama tanah air, termasuk di antaranya seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak dan lain sebagainya.

Cara Menjadi Member VIP JT

Nah buat kalian yang mungkin sering melakukan pembelian barang secara online, maka ketika sudah berhasil jadi member J&T Platinum atau VIP. Kalian akan dapat diuntungkan karena ada fasilitas khusus yang diberikan J&T bagi anggota J&T VIP.

Apa Itu Platform VIP J&T?

Sebelum kita jauh membahas mengenai platform VIP J&T dan bagaimana cara menjadi member VIP J&T. Tak ada salahnya apabila kita kenali dulu apa itu platform VIP J&T. Sehingga pembahasan dibawah ini akan semakin mudah untuk kalian pahami.

Nah apa itu platform VIP J&T? Bagi kalian yang belum tahu, platform VIP J&T merupakan sebuah fitur khusus yang disediakan PT. Global Jet Express (J&T Express) bagi para konsumen baik itu seller ataupun pengguna biasa. Dimana keanggotaan VIP J&T akan membuat semua aktivitas pengiriman semakin mudah dilakukan.

Dengan begitu pengalaman dalam melakukan pengiriman menggunakan J&T akan semakin bisa semakin menyenangkan.

Keuntungan Menjadi Member VIP J&T

Nah setelah mengetahui apa yang dimaksud dengan platform VIP J&T. Tentu banyak dari pembaca akan bertanya mengenai apa sih keuntungan setelah bergabung jadi member VIP J&T?. Jika memang hal ini menjadi pertanyaan besar bagi calon member, maka tepat sekali ada pada halaman ini.

Karena selain akan membagikan panduan cara menjadi member VIP J&T, disini infojek juga akan membagikan kejelasan apa saja kiranya keuntungan sudah pasti akan kalian dapat ketika bergabung menjadi member VIP J&T.

Dari pada lama-lama, berikut ini adalah beberapa hal yang mungkin akan didapat ketika kalian sudah resmi dan sah menjadi member platform VIP J&T.

  1. Setiap member akan mendapatkan akses untuk membuka dashboard analisa. Dimana dengan adanya akses ini setiap member akan dapat memperoleh visualisasi data pengiriman yang dibuat dalam bentuk laporan grafik.
  2. Kemudian, setiap member juga dipastikan akan dapat melakukan import order secara masal. Sehingga akan bisa dengan mudah menyelesaikan pekerjaan dalam sekali input.
  3. Selain bisa melakukan import masal orderan masuk, keuntungan member VIP J&T lainnya yaitu akan membuat setiap member bisa melakukan cetak masal terkait laporan pengiriman baik resi maupun status kiriman.
  4. Selain itu, kalian akan memperoleh tagihan bulanan dalam bentuk tagihan elektronik dan invoice.
  5. Layanan VIP ini juga memungkinkan setiap member mendapatkan prioritas selama 365 hari penuh tanpa mengenal libur.
  6. Adanya fasilitas hotline selama 24 jam.
  7. Berkesempatan mendapatkan cashback VIP J&T sebesar 5% jika kalian berhasil mendapatkan 1000 resi perbulan, 10% untuk 1.500 resi dan 15% untuk 2.000 resi.
  8. Lalu ada juga tambahan asuransi untuk menjamin keamanan barang.
  9. Memiliki fasilitas DFOD (Delivery Fee On Delivery) atau bisa juga disebut COD.
  10. Pelacakan atau cek resi J&T dan cek ongkir J&T dapat dilakukan langsung dari aplikasi J&T Express VIP Indonesia.

Syarat Menjadi Member VIP J&T

Setelah memahami apa saja hal yang sudah pasti akan didapatkan ketika menjadi bagian dari VIP J&T dan tertarik untuk menjadi bagiannya. Maka sebelum membaca panduan cara menjadi member VIP J&T, berikut ini adalah beberapa syarat yang dibutuhkan untuk dilengkapi.

  • Nama pemilik usaha.
  • Nomor telepon aktif.
  • Alamat email aktif dan dapat diakses.
  • NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak).
  • Akta perusahaan.
  • Identitas diri dalam bentuk eKTP.

Cara Menjadi Member VIP J&T

Jika semua syarat di atas telah dilengkapi, maka kalian pun sudah dapat melakukan pendaftaran member. Dan berikut ini adalah panduan lengkap tentang cara menjadi member VIP J&T yang dapat kalian lakukan secara online.

  • Pertama silahkan masuk ke halaman resmi pendaftaran member VIP di alamat https://vip.jet.co.id/register lewat HP ataupun PC.
    Buka Situs VIP JT
  • Setelah halaman pendaftaran terbuka, silahkan lanjutkan dengan mengisi beberapa data termasuk di antaranya seperti,
    Isi Data Diri
    • Nama Perusahaan / Toko
    • Telepon
    • Email
    • Kata Sandi & Konfirmasi Kata Sandi
    • Provinsi
    • Kota
    • Kecamatan
    • Alamat Lengkap
  • Setelah semua hal di atas kalian lakukan, selanjutnya checklist bagian syarat dan ketentuan.
    Checklist Syarat Ketenuan
  • Jika sudah lakukan verifikasi captcha sampai berhasil.
    verifikasi captcha
  • Bila sudah, silahkan kalian tekan menu Daftar Sekarang pada bagian bawah.
    Daftar Sekarang
  • Sampai disini kalian tinggal menunggu proses verifikasi data dan identitas yang dilakukan pihak J&T.
  • Apabila proses pendaftaran diterima, maka calon member akan dihubungi pihak J&T untuk pemberian formulir kerjasama yang harus diisi.
  • Silahkan isi dan kemudian jangan lupa beri tandatangan serta nama terang.
  • Langkah berikutnya kirimkan formulir kerjasama ke kantor J&T atau kalian kirim dalam bentuk dokumen digital ke email J&T.
  • Apabila semua langkah diatas telah dilakukan maka kalian pun sudah berhasil jadi member VIP J&T.

Akhir Kata

Itulah kiranya penjelasan lengkap yang kali ini dapat infojek.com sampaikan terkait prosedur dan proses cara menjadi member VIP J&T lengkap dengan syarat dan keuntungan yang sudah pasti akan kalian dapatkan. Sekian dan semoga bisa bermanfaat.