Apa Itu GoPay Jago & Alasan Pengguna Gojek Wajib Pakai!

Apa Itu GoPay Jago – Setelah sukses mengakuisisi 22% saham PT Bank Jago Tbk (ARTO), sampai dengan detik ini bisa di katakan sudah ada begitu banyak gebragan dan inovasi yang bisa kita rasakan dari hasil akuisisi tersebut.

Semakin dimanjakannya para pengguna Gojek dengan adanya fasilitas dan juga fitur baru yang terintegrasi dengan bank Jago. Tentu saja memberikan warna baru untuk mendapatkan pengalaman seru saat memakai layanan Gojek.

Meski sudah cukup lama proses akuisisi saham PT Bank Jago Tbk (ARTO) yang dilakukan oleh Gojek. Namun belakangan ini mereka baru memperkenanlkannya secara publik dengan nama GoPay Jago.

Jadi produk sekaligus layanan baru yang diberikan, tentu tidak sedikit dari pengguna yang penasaran dan ingin mengetahui apa itu GoPay Jago serta apa yang bisa di andalkan dari layanan tersebut.

Apa Itu GoPay Jago

Nah untuk menjawab semua pertanyaan terkait apa itu GoPay Jago, sesuai dengan topik bahasan kita kali ini. Infojek akan menjelaskan secara terperinci apa-apa saja hal yang perlu kalian pahami terkait hal tersebut di bawah ini.

Apa Itu GoPay Jago?

Untuk bisa memahami apa saja hal yang bisa dilakukan layanan ini, setidaknya kita juga harus paham terlebih dahulu apa itu GoPay Jago. Jadi mari kita kenali dulu sebelum kita bahas lebih jauh.

Bila kita mengacu pada situs resmi Gojek terkait produk baru yang satu ini, di sana dijelaskan bahwa GoPay Jago adalah sebuah hasil kolaborasi antara Gojek dan bank Jago.

Fasilitas utama yang di tawarkan dari hasil kerjasama ini adalah metode pembayaran baru yang kini bisa kita pakai saat menggunakan aplikasi Gojek.

Menariknya ketika kita sudah menghubungkan Gojek dengan Jago, nantinya pembayaran akan dapat langsung dilakukan tanpa harus melakukan top up saldo GoPay terlebih dahulu.

Selain itu, jika akun GoPay dan kantong Jago sudah terhubung secara sistem, selain bisa dimanfaatkan sebagai metode pembayaran setiap layanan Gojek.

Kita sebagai pengguna juga bisa memanfaatkannya untuk membayar tagihan, top up saldo GoPay atau bahkan membeli produk digital seperti pulsa HP, token listrik atau item game dan lain sebagainya.

Dengan kata lain, jika ada yang bertanya apa itu GoPay Jago, maka kita bisa menjelaskan bahwa itu merupakan sebuah layanan baru berupa dompet digital bank yang langsung terhubung ke akun Gojek sebagai metode pembayaran.

Alasan Pengguna Gojek Wajib Pakai GoPay Jago!

Alasan Pengguna Gojek Wajib Pakai GoPay Jago

Dari penjelasan singkat di atas, setidaknya kami yakin saat ini sudah ada cukup banyak pengguna Gojek aktif yang telah menjadikan atau memanfaatkannya sebagai metode pembayaran semua layanan Gojek.

Meskipun begitu, ternyata tidak sedikit juga masyarakat yang bahkan belum tahu seperti apa cara menggunakan untuk bayar Gojek dan apa saja keuntungan bisa kita dapat.

Apabila kalian adalah salah satu pengguna Gojek yang memang sama sekali belum mengetahuinya, setidaknya berikut ini adalah beberapa alasan wajib bagi para pengguna Gojek untuk memakai GoPay Jago.

1. Bisa Membuat Saldo Bertambah

Gojek dan Jago memberikan kesempatan bagi para pengguna yang telah memilih produk fasilitas ini sebagai metode pembayaran berupa suku bunga tinggi sebesar 7%.

Hal ini otomatis akan membuat saldo di dalam rekening bank Jago akan semakin tumbuh dan bertambah setiap harinya. Bahkan untuk menarik perhatian lebih, kita bisa memakainya untuk tanpa biaya admin.

Bahkan juga bisa dimanfaatkan untuk layanan transfer bebas biaya hingga 25 kali.

2. Kesempatan Dapat Rp 100.000

Selain berkesempatan mendapatkan suku bunga besar saat menggunakan rekening bank Jago. Setiap pengguna juga berkesempatan memperoleh reward dalam bentuk saldo bank Jago sebesar Rp 100.000.

Kesempatan ini akan bisa diperoleh ketika selalu melakukan transaksi menggunakan kantong Jago. Pengguna aktif juga akan memperoleh kesempatan mendapatkan GoPay Coins maupun reward menarik lainnya.

3. Bayar Pakai GoPay tanpa Top Up

Seperti infojek singgung sebelumnya, menggunakan fasilitas ini memungkinkan kita bisa melakukan pembayaran dengan menggunakan akun GoPay seperti biasa namun tanpa harus melakukan top up saldo.

Kenapa bisa? Karena sistem digunakan akan langsung membaca saldo di dalam kantong Jago sebagai saldo GoPay. Jadi kalian tidak perlu lagi repot-repot melakukan top up saldo saat ingin menggunakannya.

4. Registrasi, Aktivasi dan Koneksi Mudah

Alasan lain kenapa para pengguna Gojek wajib memakai layanan baru ini tentunya karena proses pembukaan rekening bank jago, pembuatan kantong Jago sangatlah mudah.

Kita tidak perlu mengunjungi kantor untuk melakukan verifikasi karena semua dilakukan secara online dan virtual (video call). Selain itu proses menghubungkan ke akun Gojek pun cukup mudah dilakukan.

Kenapa Saldo Jago Tidak Bisa Digunakan?

Yah, itulah beberapa hal penting yang memang wajib dan harus kalian pahami disaat ingin memanfaatkan produk atau fasilitas GoPay Jago.

Dengan berbasis teknologi, tidak bisa kita pungkiri kegagalan penggunaan saldo Jago saat digunakan untuk membayar layanan Gojek pun bisa saja terjadi.

Salah satu di antaranya saldo Jago yang tidak bisa digunakan untuk membayar layanan Gojek padahal sudah terhubung dengan sempurna. Apa kiranya yang membuatnya tidak bisa digunakan?

  • Bisa di sebabkan karena jaringan internet tidak stabil.
  • Proses koneksi antara akun Jago dan Gojek belum berhasil sepenuhnya.
  • Saldo Jago memang tidak mencukupi.
  • Akun GoPay bermasalah karena di anggap melakukan beberapa hal yang mencurigakan dan ditangguhkan.

Jenis Layanan yang Bisa Dibayar Pakai GoPay Jago

Sampai dengan informasi ini kami terbitkan atau bahkan saat kalian baca sekarang. Ternyata tidak semua jenis layanan Gojek bisa dibayar menggunakan GoPay Jago.

Melainkan kita hanya bisa memanfaatkannya untuk membayar layanan-layanan berikut ini:

  • GoRide
  • GoCar
  • GoBluebird
  • GoFood
  • GoTagihan

Call Center GoPay Jago

Apabila ada pertanyaan terkait produk yang kami jelaskan di atas silahkan kalian tanyakan langsung ke bank Jago melalui layanan customer service berikut ini:

  • Hotline: 1500-746
  • Telepon: 021-30000746
  • WhatsApp: 0819-247-7490
  • Email: tanya@jago.com
  • Website support: https://www.jago.com/id/support/contact-us

FAQ

Apa itu GoPay Jago

Metode pembayaran baru yang dimiliki Gojek dari hasil kolaborasi bersama bank Jago.

GoPay Jago bisa digunakan untuk bayar apa saja?

GoRide, GoCar, GoTagihan, GoBluebird & GoFood

Bisakah GoPay Jago untuk bayar GoSend / Tip Ojol?

Tidak.

Kesimpulan

Seperti itu kiranya penjelasan yang kali ini dapat infojek.com sampaikan pada kesempatan kali ini terkait apa itu GoPay Jago. Dan dari penjelasan di atas, bisa kita tarik kesimpulan bahwa selain memudahkan pembayaran saat memesan layanan Gojek, kita juga bisa berkesempatan memperoleh reward menarik.