10 Cara Pesan Grab Now Terbaru dan Mudah

Cara Pesan Grab Now – Saat ini persaingan dalam dunia ojek online memang secara tidak langsung telah memacu para penyedia layanan ojek online untuk terus selalu memberikan layanan terbaik mereka bagi para pelanggan, tak terkecuali juga dengan layanan yang diberikan oleh Grab Bike. Kita tahu bahwa Grab Bike merupakan salah satu layanan yang cukup banyak diminati oleh para pelanggan Grab. Dimana mereka dapat dengan mudah memesan layanan tersebut melalui aplikasi Grab di smartphone mereka.

Grab memang telah banyak meluncurkan beragam fitur untuk memudahkan para pelanggan mengakses dan menggunakan layanan dari Grab. Dan berbicara fitur terbaru dari Grab, saat ini Grab telah meluncurkan fitur terbarunya yaitu Grab Now. Grab Now sendiri merupakan fitur yang memudahkan penumpang dapat memesan Grab Bike dari driver terdekat. Atau dengan kata lain Grab Now ini memiliki konsep ketika kita memesan ojek secara konvensional, yakni menemui dan memanggil driver ojek dan kemudian menyuruh mereka untuk mengantar kita ke tempat tujuan kita.

Cara pesan Grab Now juga berbeda dengan cara pesan Grab biasa, namun cara pesan semuanya harus dengan menggunakan aplikasi Grab. Untuk pemesanan Grab Now ini memang dinilai lebih mudah dan simpel, dimana pelanggan hanya perlu mencari driver Grab Bike terdekat yang dekat dengan lokasi anda saat pemesanan dan kemudian mendatangi driver tersebut. Seperti yang sudah kami bahas di paragraf sebelumnya bahwa cara pesan Grab Now yang satu ini merupakan fitur terbaru yang dapat dinikmati oleh para pelanggan Grab.

Lalu bagaimana sih cara pesan Grab Now? Bagi kalian yang mungkin belum tahu cara pesan Grab Now, kami akan membahas mengenai cara pesan Grab Now pada artikel kali ini, Daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak pembahasan menarik mengenai cara pesan Grab Now terbaru yang mudah yang dapat langsung kalian simak berikut ini.

Cara Pesan Grab Now Terbaru dan Mudah

Cara Pesan Grab Now Terbaru dan Mudah
Cara Pesan Grab Now Terbaru dan Mudah
  • Pertama yang harus dilakukan oleh pelanggan adalah dengan menghampiri driver Grab Bike terlebih dahulu yang sebelumnya sudah di pilih untuk mengantarkan ke tempat tujuan. Disini penumpang harus memberikan informasi mengenai alamat tujuan penumpang.
  • Nah jika driver telah setuju dengan pesanan pengantaran tersebut, maka calon penumpang dan driver harus menggunakan fitur terbaru Grab Now untuk melakukan pemesanan.
  • Dan bagi driver, tekan tombol Grab Now agar terhubung dengan aplikasi calon penumpang tadi dan sebaliknya penumpang juga melakukan hal yang sama.
  • Driver juga selanjutnya mengklik tombol Tap sampai keluar tanda centang pada layar smartphone driver maupun pada layar penumpang dan artinya keduanya sudah pairing atau terhubung.
  • Jika kedua smartphone telah terhubung maka penumpang akan mendapatkan informasi data pribadi dari driver Grab Bike tersebut.
  • Selanjutnya penumpang dapat menekan tombol Ya sebagai persetujuan.
  • Pada poin ini penumpang harus memastikan bahwa data diri driver benar, jangan sampai salah orang.
  • Jika penumpang sudah menekan tombol Ya, maka driver diminta untuk mengkonfirmasi jika driver telah menerima order dari calon penumpang dengan menekan tombol terima.
  • Nah jika driver sudah menekan tombol terima, maka driver dapat melihat alamat tujuan dari si penumpang.
  • Dan terakhir driver dapat langsung mengantarkan penumpang ke alamat tujuan penumpang.

Dari penjelasan yang kami sampaikan diatas, bahwa pemesanan Grab Now ini membutuhkan beberapa langkah, seperti penumpang mendatangi driver Grab Bike kemudian melakukan proses pairing antara driver dan penumpang dan terakhir proses pengantaran penumpang hingga tujuan. Bagaimana, cukup mudah bukan cara pesan Grab Now terbaru? Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga artikel Cara Pesan Grab Now Terbaru dan Mudah dapat bermanfaat bagi kalian semua, sekian dari kami dan terima kasih atas perhatiannya.