6 Cara Pesan Oncall & Order Ojek Online Terbaru 2024

Cara Pesan Oncall – Ojek online memang sudah menjadi kemudahan yang bisa diakses banyak orang Indonesia. Tak heran apabila saat ini muncul penyedia layanan transportasi online termasuk salah satunya Oncall. Secara langsung Oncall memberikan jasa layanan pengantaran motor dan mobil yang bisa di pesan.

Pesan Oncall bisa secara online sehingga lebih fleksibel serta hemat waktu. Seperti pesan Deliveree, prosesnya dilakukan lewat aplikasi jadi lebih cepat. Kecepatan dalam mendapatkan driver juga diutamakan sehingga konsumen bisa menuju lokasi pengantaran.

Anda perlu download dan mendaftar aplikasi Oncall sebelum pesan layanannya. Daftar bisa dilakukan secara gratis dengan syarat yang mudah. Setelah itu baru melakukan pemesanan lewat aplikasi Oncall untuk mendapatkan driver yang akan mengantarkan ke tujuan.

Selain itu keunggulan dari Oncall adalah tarifnya yang mampu bersaing dengan ojol lainnya. Pengguna dapat menikmati tarif terjangkau untuk setiap perjalanan.

Cara Pesan Oncall

Cara Pesan Oncall

Cara pesan Oncall dilakukan online sehingga anda perlu menyiapkan kuota internet. Selain itu ada beberapa hal yang wajib diperhatikan saat pesan. Terdapat pula beberapa jenis layanan Oncall yang bisa pengguna pesan seperti berikut.

Jenis Layanan Oncall

  • Kesehatan : Pelayanan perawat, bidan serta dokter.
  • Transportasi meliputi motor & mobil.
  • Kecantikan : Salon & ahli kecantikan.
  • Grooming.
  • Cuci mobil.
  • Reparasi elektronik.
  • Kursus belajar private.
  • Pekerja lepas.
  • Asisten rumah tangga.
  • Event organizer.
  • Asuransi.
  • Real estate

Meskipun banyak layanan Oncall namun ternyata yang tersedia masih sebatas pengantaran motor dan mobil. Untuk pemesanan lewat aplikasi Oncall memang masih terbatas pada Oncar dan OnBike.

Cara Pesan Oncall Motor & Mobil

1. Jalankan Oncall kemudian akan muncul layanan Oncar atau OnBike. Pilih salah satu sesuai keinginan anda.

Pesan Oncall

2. Tekan kolom Lokasi Jemput kemudian isikan alamat penjemputan. Konfirmasi dengan menekan Pilih Lokasi Ini.

cara pesan oncar

3. Lanjutkan dengan menekan kolom Lokasi Tujuan. Masukkan lokasi pengantaran kemudian tekan Pilih Lokasi Ini.

cara pesan onbike

4. Setelah semua alamat selesai dimasukkan tinggal menekan tombol ORDER.

order oncall

5. Akan muncul rincian pembayaran, ongkos dan jarak. Anda juga bisa menambahkan catatan kepada pengemudi. Saat sudah sesuai tekan Pesan.

cara order oncall

6. Muncul menu pilih driver, silahkan tap salah satu pengemudi sesuai keinginan anda. Selanjutnya pemesanan akan dikonfirmasi kemudian proses pengantaran dimulai.

mencari driver oncall

Proses pesan diatas dapat dilakukan secara mudah dan cepat. Metode pembayarannya memang masih menggunakan tunai sehingga siapkan uang sebagai biaya perjalanan. Karena tergolong baru anda juga bisa daftar driver Oncall sebagai peluang bisnis baru.